Spesifikasi dan Harga Suzuki Satria FU 2014 Terbaru


Suzuki Satria Fu 2014. Setelah beberapa waktu yang lalu kami membahasa tuntas tentang new V-ixion termasuk dengan modifikasi Yamaha Vixion, salah satu kompetitor Yamaha V-ixion yang juga pilihan biker untuk motor yang dapat digeber di jalan raya adalah Suzuki Satria Fu dimana pada 2014, Suzuki baru saja meluncurkan seri terbaru dengan perubahan tampilan pada casing dan body.


Sedangkan berikut adalah gambar lampu depan Satria Fu dimana pada seri kali ini hanya terdiri dari single headlight lamp, berbeda dengan pendahulunya.

Dari beberapa informasi yang didapat, dapur pacu untuk Satria FU150 menggunakan sistem pengabutan kaburator dengan mesin berkapasitas 150cc 4-langkah DOHC 4-katup berpendingin oli dan silinder SCEM dengan transmisi 6-percepatan. Sistem konfigurasi ini diklaim merupakan kombinasi yang tepat untuk menciptakan motor bebek tercepat di kelas sport Underbone.
Selain perbahan pada lampu depan, tempat untuk plat nomor juga berubah, selain itu juga ada perubahan untuk frame nya, baik Cover frame dan side frame. Tentu saja untuk mempercantik Satria Fu150 2014, Suzuki memberikan stripping yang semakin garang dan cocok untuk pengendara pria.
Lalu berapakah harga OTR Satria Fu 2014? Informasi yang kami dapatkan bahwa motor ini akan dipasarkan dengan harga 19 jutaan. Bagaimana menurut anda? Mending Yamaha V-ixion atau Satria Fu?
Mudah-mudahan informasi tentang Satri Fu150 2014 diatas dapat menjadi pertimbangan untuk memilih motor yang tepat bagi anda.



0 komentar:

Copyright © 2013. BloggerSpice.com - All Rights Reserved
Customized by: MohammadFazle Rabbi | Powered by: BS
Designed by: Tilabs